Ajang pencarian bakat idola Amerika 2011 telah berakhir di Los Angeles, AS, Kamis [26/5]. Scotty McCreey terpilih sebagai juara baru setelah mengalahkan pesaingnya Lauren Alaina. McCreery baru berusia 17 tahun, Alaina 16. Keduanya merupakan rekor usia muda mampu menembus final American idol.
Perolehan suara musim ke-10 ini termasuk memecahkan rekor, dengan mengumpulkan 122 juta suara. Scotty McCreery lantas memeluk Alaina setelah ia diumumkan oleh pembawa acara Ryan Seacrest sebagai idola baru American Idol 2011.
Laga final American Idol 2011 dimeriahkan performa Lady Gaga, Beyonce, Grup musik heavy metal Judas Priest, termasuk para juri yaini : Jennifer Lopez vokalis Aerosmith, Stven Tyler ikut menyemarakkan suasana dengan suara penampilan mereka di atas panggung.
Testimonial: